Beruntungnya jadi masyarakat Indonesia yang ramah dan murah senyum. Pasalnya menurut penelitian ternyata tersenyum itu mampu mempengaruhi kesehatan, terutama mengatasi stress sebagai pemicu kesehatan tubuh yang memburuk.
Stres merupakan suatu keadaan dimana emosi seseorang dalam kondisi yang tidak baik. Apalagi bagi masyarakat di kota besar. Sebenarnya banyak hal yang membuat tingkat stress meningkat. Seperti kemacetan, banjir, bahkan sampai hal terkecil yaitu terlalu banyak didepan komputer.
Dilansir dari Livescience, peneliti dari University of Kansas, Tara Kraft dan Sarah Pressman melakukan penelitian terhadap 169 partisipan untuk menguji apakah benar senyum dapat berpengaruh bagi kesehatan.
Untuk menganalisisnya mereka berfokus kepada dua jenis senyum utama, yaitu senyum standar yang hanya menggerakan otot mulut hingga senyum tulus yang menggerakan otot mulut dan mata. Selama itu partisipan dilatih menciptakan ekspresi wajah yang berbeda.
Mereka diminta untuk memegang sumpit di mulut sedemikian rupa sehingga otot wajah mereka menciptakan berbagai jenis senyuman. Ketika mereka melakukan pelatihan, mereka mengamati ekspresi wajah masing-masing partisipan.
Seusai latihan, duo peneliti juga memberikan pertanyaan-pertanyaan. Selain itu, peneliti juga mengukur detak jantung dan menanyakan partisipan mengenai tingkat kestresan dalam menghadapi pelatihan itu.
Hasil studi menunjukkan tersenyum memiliki manfaat nyata yang berkaitan dengan kesehatan. Dari hasil penelitian yang didapat, senyum dapat menjadi obat mujarab untuk mengurangi ketegangan atas masalah yang dihadapi dalam hidup. Selain itu, tersenyum dapat meringankan beban yang dirasakan tubuh ketika stres.
Berikut ini beberapa manfaat senyum manis bagi yang melakukan maupun bagi yang disekitarnya ;
1. Senyum membuat kita lebih tampak menarik.
Orang yang pintar tersenyum membuat perasaan orang disekitarnya nyaman dan senang. Orang yg selalu merengut, cemburut, mengerutkan kening, dan menyeringai membuat orang-orang disekeliling tidak nyaman. Dipastikan orang yang pinter tersenyum memiliki banyak teman.
2. Senyum membuat perasaan lebih baik.
Jika Anda sedang sedih, cobalah tersenyum. Senyuman akan membuat perasaan menjadi lebih baik. Menurut penelitian, senyum bisa memperdayai tubuh sehingga perasaan berubah.
3. Senyum dapat menularkan energi positif.
Ketika seseorang tersenyum, ia akan membuat suasana menjadi lebih riang. Orang disekitar Anda pasti akan ikut tersenyum dan merasa lebih bahagia.
4. Senyum menghilangkan stres.
Stres bisa terlihat di wajah. Senyuman bisa melenyapkan mimik jutek, lelah, bosan, dan sedih. Ketika Anda stres, ambil waktu untuk tersenyum. Senyuman akan mengurangi stres dan membuat pikiran lebih jernih. Tapi tetap diperhatikan tempatnya, jangan sampai senyum sembarangan.
5. Senyum meningkatkan imunitas.
Senyum membuat sistem imun bekerja lebih baik. Fungsi imun tubuh bekerja maksimal saat seseorang merasa rileks. Ada mitos yang beredar bahwa flu dan batuk bisa hilang dengan senyum.
6. Senyum menurunkan tekanan darah.
Buktikan dengan mencatat tekanan darah saat Anda tidak tersenyum dan catat lagi tekanan darah saat Anda tersenyum saat diperiksa. Tekanan darah saat Anda tersenyum pasti lebih rendah.
7. Senyum membuat awet muda.
Senyuman menggerakkan banyak otot . Akibatnya otot wajah terlatih sehingga Anda tidak perlu melakukan face lift. Dijamin dengan byk tersenyum, Anda akan terlihat lebih awet muda.
Dengan demikian untuk mendapatkan manfaat senyum secara maksimal kita harus senyum yang manis dan bijaksana dalam menggunakannya. Soo mari kita tersenyum hihihihi…..
1. Senyum membuat kita lebih tampak menarik.
Orang yang pintar tersenyum membuat perasaan orang disekitarnya nyaman dan senang. Orang yg selalu merengut, cemburut, mengerutkan kening, dan menyeringai membuat orang-orang disekeliling tidak nyaman. Dipastikan orang yang pinter tersenyum memiliki banyak teman.
2. Senyum membuat perasaan lebih baik.
Jika Anda sedang sedih, cobalah tersenyum. Senyuman akan membuat perasaan menjadi lebih baik. Menurut penelitian, senyum bisa memperdayai tubuh sehingga perasaan berubah.
3. Senyum dapat menularkan energi positif.
Ketika seseorang tersenyum, ia akan membuat suasana menjadi lebih riang. Orang disekitar Anda pasti akan ikut tersenyum dan merasa lebih bahagia.
4. Senyum menghilangkan stres.
Stres bisa terlihat di wajah. Senyuman bisa melenyapkan mimik jutek, lelah, bosan, dan sedih. Ketika Anda stres, ambil waktu untuk tersenyum. Senyuman akan mengurangi stres dan membuat pikiran lebih jernih. Tapi tetap diperhatikan tempatnya, jangan sampai senyum sembarangan.
5. Senyum meningkatkan imunitas.
Senyum membuat sistem imun bekerja lebih baik. Fungsi imun tubuh bekerja maksimal saat seseorang merasa rileks. Ada mitos yang beredar bahwa flu dan batuk bisa hilang dengan senyum.
6. Senyum menurunkan tekanan darah.
Buktikan dengan mencatat tekanan darah saat Anda tidak tersenyum dan catat lagi tekanan darah saat Anda tersenyum saat diperiksa. Tekanan darah saat Anda tersenyum pasti lebih rendah.
7. Senyum membuat awet muda.
Senyuman menggerakkan banyak otot . Akibatnya otot wajah terlatih sehingga Anda tidak perlu melakukan face lift. Dijamin dengan byk tersenyum, Anda akan terlihat lebih awet muda.
Dengan demikian untuk mendapatkan manfaat senyum secara maksimal kita harus senyum yang manis dan bijaksana dalam menggunakannya. Soo mari kita tersenyum hihihihi…..
sumber: lintas me.com
0 komentar:
Posting Komentar