PONTIANAK – Sembilan Komisi Pemilihan Umum di Kalimantan Barat telah melaksanakan pleno rekapitulasi perhitungan suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur. Pasangan petahana (incumbent) menunjukkan dominasinya terhadap perolehan suara. Dari sembilan kabupaten/kota, pasangan Cornelis – Christiandy Sanjaya menang pada lima wilayah. (selengkapnya lihat grafis)
Sembilan kabupaten/kota yang telah menyelengggarakan rekapitulasi perhitungan suara, yakni Kubu Raya, Kota Pontianak, Kabupaten Pontianak, Singkawang, Sambas, Sintang, Bengkayang, Kapuas Hulu, dan Kayong Utara. Sementara itu, lima kabupaten lainnya, yakni Landak, Sanggau, Melawi, Sekadau, dan Ketapang, baru akan melaksanakan rekapitulasi perhitungan suara pada hari ini, Rabu (26/9).
Di Kubu Raya, pasangan petahana untuk dengan perolehan suara sebesar 36,85 persen atau 84.603 suara dari jumlah perolehan suara sah di kabupaten itu sebesar 229.566 pemilih. Disusul pasangan Morkes-Burhanudin memperoleh 28.39 persen atau 65.167 suara.Sementara itu diurutan ketiga pasangan Armyn-Fathan memperoleh dukungan sebesar 25,12 persen atau 57.675 suara, dan pasangan Abang- Barnabas dengan perolehan 22.121 suara.
Ketua KPU Kubu Raya Idris Maheru mengatakan, hasil perolehan suara dari rapat pleno tersebut nantinya akan disampaikan ke KPU Kalimantan Barat. “Kita sangat bersyukur karena sudah melaksanakan perhitungan suara tanpa ada kendala sedikitpun,” katanya.Idris menerangkan bahwa tingkat partisipasi masyarakat cukup tinggi yakni 61 persen dari jumlah daftar pemilih tetap. Partisipasi itu tergolong angka standar.
Petahana juga menang di Sintang. Pasangan ini unggul pada 13 kecamatan. Sementara Morkes-Burhan hanya unggul di Kecamatan Sintang Kota. Suara pasangan nomor urut dua dan empat berimbang dengan tidak sampai 10 persen dari total suara sah.Rapat pleno dipimpin Ketua KPUD Sintang Ade M. Iswadi. Saksi keempat pasangan calon turut hadir dalam pleno kemarin. “Semua lancar dan tidak tanpa kendala,” kata Ade.Selama proses perhitungan berlangsung, aparat kepolisian bersiaga penuh di KPUD. Panwaslu dan simpatisan para pendukung pasangan calon juga tampak hadir ketika pleno berjalan.
Ketua Panwaslu Sintang Syaiful Noor, mengatakan Pilgub Kalbar di Sintang berjalan lancar. Pihaknya tidak ada menerima pengaduan tentang pelanggaran berkenaan dalam tahapan Pilgub.Di Kabupaten Pontianak, pasangan Cornelis-Christiandy Sanjaya juga unggul jauh dari pesaingnya. Hal ini terlihat dari hasil rekapitulasi yang digelar KPU Kabupaten Pontianak. Tidak ada penolakan dari hasi pleno tersebut.
“Dibandingkan Pilkada sebelumnya, pemilih yang tidak menyalurkan hak pilihnya naik,” terang Munir Putra, ketua KPU Kabupaten Pontianak.Kemenangan pasangan incumbent didapat dari pemilih dari Kecamatan Sui Pinyuh, Sadaniang, Toho, dan Anjongan. Sedangkan pasangan Armyn-Fathan menang pada dua kecamatan yakni Mempawah Hilir dan Mempawah Timur. Sementara pasangan Morkes-Burhanudin meraup suara di Kecamatan Jungkat, Segedong serta Sui Kunyit.
Selain itu, pasangan petahana juga menang di Singkawang dan Bengkayang. Di Bumi Sebalo, pasangan ini menang telak. Keduanya mampu meraup simpati 83.138 pemilih. Sementara pesaingnya, Morkes - Burhanudin hanya meraup 15.431 suara. Dominasi petahana juga tak terbantahkan di Singkawang.Dengan begitu, dari sembilan kabupaten/kota yang telah melakukan perhitungan suara, pasangan Cornelis-Christiandy Sanjaya unggul pada lima daerah. Morkes-Burhan hanya menang di Sambas dan Kayong Utara. Sementara Armyn-Fathan hanya mampu meraup simpati pemilih di Kota Pontianak. Sedangkan Tambul-Barnabas menang di Kapuas Hulu.
Sedangkan di Sambas, pasangan Morkes Effendi dan Burhanuddin A Rasyid unggul dibandingkan pasangan calon lainnya dengan mengantongi 132.652 suara (53,83 %). Sementara Cornelis-Cristiandy mengantongi 56.552 suara (22,95 %), Armyn-Fathan sebanyak 44.053 suara (17,88 %) dan Tambul-Barnabas mendapat 13.169 suara (5,34 %).“Jadi secara total suara sah sebesar 246.426 pemilih, jika ditambah dengan suara tidak sah sebanyak 3.608, maka jumlah masyarakat yang menggunakan hak pilih di Kabupaten Sambas sebesar 250.034 atau 59,36 %,” ungkap Ketua KPU Sambas Su’aib.
Dari hasil pleno, dilihat dari jumlah pemilih Kabupaten Sambas yang tak menyalurkan hak pilihnya sangat banyak. Dibandingkan pemilihan Bupati dan wakil Bupati Sambas lalu angka partisipasi pemilih diatas 60 persen, maka untuk pemilihan gubenur dan wakil gubernur tahun ini menuru, hanya 59,36 % dari jumlah daftar pemilih tetap sebesar 421.207 pemilih. Berarti jika diangkakan maka jumlah masyarakat Kabupaten Sambas yang terdaftar di DPT namun tak memilih mencapai 171.173 pemilih. Hal ini disebabkan berbagai faktor diantaranya banyaknya warga Sambas bekerja di luar daerah.
“Masyarakat yang bekerja diluar, baik luar Kabupaten, provinsi maupun ke luar negeri seperti Malaysia atau mungkin ada kategori yang sekolah dan kuliah di luar daerah sehingga saat pemilihan tak bisa pulang mencoblos,” ungkapnya. Saat penyerahan berita acara hasil rekap KPU Sambas kepada saksi keempat pasangan calon, dua saksi menandatangani berita acara. Sementara dua saksi lainya tidak menandatangani berita acara.
“Dari penyampaian saksi nomor 2 kepada kami, saksi tak mempersoalkan apa yang kita lakukan hari ini, mereka sangat menerima, mereka tidak menandatangani berita acara hasil rekap KPU Sambas dikarenakan perintah atasan mereka (yang memberi mandat). Sementara saksi pasangan calon nomor 4 terlambat hadir dan terlambat menyerahkan surat mandat, sesuai aturan dan tata tertib maka saksi dianggap tak hadir,” ungkapnya.
Sedangkan dua saksi lainya dari pasangan Cornelis-Christiandy yang diwakili Hamdan Abu Bakar dan saksi dari pasangan Morkes-Burhanuddin, Yudi Mulyadi menerima dan menandatangani berita acara hasil rekap KPU Sambas.Menurut saksi tingkat kabupaten dari pasangan Armyn-Fathan, M Soib, pihaknya menerima hasil rekapitulasi Pleno KPU Sambas, hanya saja tidak menandatangani berita acara hasil rekap KPU Sambas. “Kami menerima tapi kami tidak tanda tangan berita acara karena kami diperintah langsung oleh atasan kami,” ungkapnya singkat.
Di Kayong Utara, hasil rekapitulasi perhitungan suara, nomor 1 pasangan Cornelis - Christiandy Sanjaya mendapat 11.504 suara. Nomor 2 pasangan Armyn - Fathan dapat 7.651 suara. Nomor 3 pasangan Morkes Effendi dan Burhanudin A Rayid sabet 18.343 suara. Nomor 4 pasangan Abang Tambul Husin dan Barnabas Simin meraup 3.642 suara. Total suara sah 41.140 suara. Sedangkan total suara sah dan tidak sah 42.281 suara. Daftar pemilih tetap mencapai 70.430 orang. Jadi DPT 70.430 dikurangi total suara sah dan tidak sah 42.281, hasilnya 28.149 orang tidak memberikan suaranya. Ini menunjukkan kalau 28.149 golput mampu menaklukkan perolehan suara pasangan Morkes-Burhan dan Cornelis-Christiandy. (adg/har/stm/mik)
Rekapitulasi Suara Pilgub
Kayong Utara
Cornelis - Christiandy : 11.504 suara
Armyn - Fathan : 7.651 suara
Morkes - Burhanudin : 18.343 suara
Tambul - Barnabas : 3.642 suara
Suara Sah : 41.140 suara
Suara Sah + Tak Sah : 42.281 suara
DPT : 70.430 orang
Golput : 28.149 orang
Sambas
Cornelis - Christiandy : 56.552 suara
Armyn - Fathan : 44.053 suara
Morkes - Burhanudin : 132.652 suara
Tambul - Barnabas : 13.169 suara
Suara Sah : 246.426 suara
Suara Sah + Tak Sah : 250.034 suara
DPT : 421.207 orang
Golput : 171.173 orang
Kubu Raya
Cornelis - Christiandy : 84.603 suara
Armyn - Fathan : 57.675 suara
Morkes - Burhanudin : 65.167 suara
Tambul - Barnabas : 22.121 suara
Suara Sah : 229.566 suara
Suara Sah + Tak Sah : 233.383 suara
DPT : 381.412 orang
Golput : 148.029 orang
Kota Pontianak
Cornelis - Christiandy : 90.447 suara
Armyn - Fathan : 110.107 suara
Morkes - Burhanudin : 48.783 suara
Tambul - Barnabas : 13.708 suara
Suara Sah : 263.045 suara
Suara Sah + Tak Sah : 266.912 suara
DPT : 416.925 orang
Golput : 150.013 orang
Bengkayang
Cornelis - Christiandy : 83.138 suara
Armyn - Fathan : 9.590 suara
Morkes - Burhanudin : 15.431 suara
Tambul - Barnabas : 3.557 suara
Suara Sah : 111.716 suara
Suara Sah + Tak Sah : 113.509 suara
DPT : 144.166 orang
Golput : 30.657 orang
Kab. Pontianak
Cornelis - Christiandy : 46.579 suara
Armyn - Fathan : 24.883 suara
Morkes - Burhanudin : 31.928 suara
Tambul - Barnabas : 6.517 suara
Suara Sah : 109.906 suara
Suara Sah + Tak Sah : 111.562 suara
DPT : 181.327 orang
Golput : 69.765 orang
Sintang
Cornelis - Christiandy : 120.906 suara
Armyn - Fathan : 14.686 suara
Morkes - Burhanudin : 68.251 suara
Tambul - Barnabas : 10.895 suara
Suara Sah : 214.738 suara
Suara Sah + Tak Sah : 218.053 suara
DPT : 275.687 orang
Golput : 57.634 orang
Kapuas Hulu
Cornelis - Christiandy : 54.573 suara
Armyn - Fathan : 7.686 suara
Morkes - Burhanudin : 11.709 suara
Tambul - Barnabas : 54.701 suara
Suara Sah : 128.669 suara
Suara Sah + Tak Sah : 130.508 suara
DPT : 161.661 orang
Golput : 31.667 orang
Kota Singkawang
Cornelis - Christiandy : 48.378 suara
Armyn - Fathan : 28.062 suara
Morkes - Burhanudin : 17.242 suara
Tambul - Barnabas : 3.219 suara
Suara Sah : 128.669 suara
Suara Sah + Tak Sah : 130.508 suara
DPT : 161.661 orang
Golput : 31.667 orang
* Data KPU Kab/Kota
** Lima kab/kota (Ketapang, Sanggau, Sekadau, Landak, Melawi) akan pleno, Rabu (26/9)
Sembilan kabupaten/kota yang telah menyelengggarakan rekapitulasi perhitungan suara, yakni Kubu Raya, Kota Pontianak, Kabupaten Pontianak, Singkawang, Sambas, Sintang, Bengkayang, Kapuas Hulu, dan Kayong Utara. Sementara itu, lima kabupaten lainnya, yakni Landak, Sanggau, Melawi, Sekadau, dan Ketapang, baru akan melaksanakan rekapitulasi perhitungan suara pada hari ini, Rabu (26/9).
Di Kubu Raya, pasangan petahana untuk dengan perolehan suara sebesar 36,85 persen atau 84.603 suara dari jumlah perolehan suara sah di kabupaten itu sebesar 229.566 pemilih. Disusul pasangan Morkes-Burhanudin memperoleh 28.39 persen atau 65.167 suara.Sementara itu diurutan ketiga pasangan Armyn-Fathan memperoleh dukungan sebesar 25,12 persen atau 57.675 suara, dan pasangan Abang- Barnabas dengan perolehan 22.121 suara.
Ketua KPU Kubu Raya Idris Maheru mengatakan, hasil perolehan suara dari rapat pleno tersebut nantinya akan disampaikan ke KPU Kalimantan Barat. “Kita sangat bersyukur karena sudah melaksanakan perhitungan suara tanpa ada kendala sedikitpun,” katanya.Idris menerangkan bahwa tingkat partisipasi masyarakat cukup tinggi yakni 61 persen dari jumlah daftar pemilih tetap. Partisipasi itu tergolong angka standar.
Petahana juga menang di Sintang. Pasangan ini unggul pada 13 kecamatan. Sementara Morkes-Burhan hanya unggul di Kecamatan Sintang Kota. Suara pasangan nomor urut dua dan empat berimbang dengan tidak sampai 10 persen dari total suara sah.Rapat pleno dipimpin Ketua KPUD Sintang Ade M. Iswadi. Saksi keempat pasangan calon turut hadir dalam pleno kemarin. “Semua lancar dan tidak tanpa kendala,” kata Ade.Selama proses perhitungan berlangsung, aparat kepolisian bersiaga penuh di KPUD. Panwaslu dan simpatisan para pendukung pasangan calon juga tampak hadir ketika pleno berjalan.
“Dibandingkan Pilkada sebelumnya, pemilih yang tidak menyalurkan hak pilihnya naik,” terang Munir Putra, ketua KPU Kabupaten Pontianak.Kemenangan pasangan incumbent didapat dari pemilih dari Kecamatan Sui Pinyuh, Sadaniang, Toho, dan Anjongan. Sedangkan pasangan Armyn-Fathan menang pada dua kecamatan yakni Mempawah Hilir dan Mempawah Timur. Sementara pasangan Morkes-Burhanudin meraup suara di Kecamatan Jungkat, Segedong serta Sui Kunyit.
Selain itu, pasangan petahana juga menang di Singkawang dan Bengkayang. Di Bumi Sebalo, pasangan ini menang telak. Keduanya mampu meraup simpati 83.138 pemilih. Sementara pesaingnya, Morkes - Burhanudin hanya meraup 15.431 suara. Dominasi petahana juga tak terbantahkan di Singkawang.Dengan begitu, dari sembilan kabupaten/kota yang telah melakukan perhitungan suara, pasangan Cornelis-Christiandy Sanjaya unggul pada lima daerah. Morkes-Burhan hanya menang di Sambas dan Kayong Utara. Sementara Armyn-Fathan hanya mampu meraup simpati pemilih di Kota Pontianak. Sedangkan Tambul-Barnabas menang di Kapuas Hulu.
Sedangkan di Sambas, pasangan Morkes Effendi dan Burhanuddin A Rasyid unggul dibandingkan pasangan calon lainnya dengan mengantongi 132.652 suara (53,83 %). Sementara Cornelis-Cristiandy mengantongi 56.552 suara (22,95 %), Armyn-Fathan sebanyak 44.053 suara (17,88 %) dan Tambul-Barnabas mendapat 13.169 suara (5,34 %).“Jadi secara total suara sah sebesar 246.426 pemilih, jika ditambah dengan suara tidak sah sebanyak 3.608, maka jumlah masyarakat yang menggunakan hak pilih di Kabupaten Sambas sebesar 250.034 atau 59,36 %,” ungkap Ketua KPU Sambas Su’aib.
Dari hasil pleno, dilihat dari jumlah pemilih Kabupaten Sambas yang tak menyalurkan hak pilihnya sangat banyak. Dibandingkan pemilihan Bupati dan wakil Bupati Sambas lalu angka partisipasi pemilih diatas 60 persen, maka untuk pemilihan gubenur dan wakil gubernur tahun ini menuru, hanya 59,36 % dari jumlah daftar pemilih tetap sebesar 421.207 pemilih. Berarti jika diangkakan maka jumlah masyarakat Kabupaten Sambas yang terdaftar di DPT namun tak memilih mencapai 171.173 pemilih. Hal ini disebabkan berbagai faktor diantaranya banyaknya warga Sambas bekerja di luar daerah.
“Masyarakat yang bekerja diluar, baik luar Kabupaten, provinsi maupun ke luar negeri seperti Malaysia atau mungkin ada kategori yang sekolah dan kuliah di luar daerah sehingga saat pemilihan tak bisa pulang mencoblos,” ungkapnya. Saat penyerahan berita acara hasil rekap KPU Sambas kepada saksi keempat pasangan calon, dua saksi menandatangani berita acara. Sementara dua saksi lainya tidak menandatangani berita acara.
“Dari penyampaian saksi nomor 2 kepada kami, saksi tak mempersoalkan apa yang kita lakukan hari ini, mereka sangat menerima, mereka tidak menandatangani berita acara hasil rekap KPU Sambas dikarenakan perintah atasan mereka (yang memberi mandat). Sementara saksi pasangan calon nomor 4 terlambat hadir dan terlambat menyerahkan surat mandat, sesuai aturan dan tata tertib maka saksi dianggap tak hadir,” ungkapnya.
Sedangkan dua saksi lainya dari pasangan Cornelis-Christiandy yang diwakili Hamdan Abu Bakar dan saksi dari pasangan Morkes-Burhanuddin, Yudi Mulyadi menerima dan menandatangani berita acara hasil rekap KPU Sambas.Menurut saksi tingkat kabupaten dari pasangan Armyn-Fathan, M Soib, pihaknya menerima hasil rekapitulasi Pleno KPU Sambas, hanya saja tidak menandatangani berita acara hasil rekap KPU Sambas. “Kami menerima tapi kami tidak tanda tangan berita acara karena kami diperintah langsung oleh atasan kami,” ungkapnya singkat.
Di Kayong Utara, hasil rekapitulasi perhitungan suara, nomor 1 pasangan Cornelis - Christiandy Sanjaya mendapat 11.504 suara. Nomor 2 pasangan Armyn - Fathan dapat 7.651 suara. Nomor 3 pasangan Morkes Effendi dan Burhanudin A Rayid sabet 18.343 suara. Nomor 4 pasangan Abang Tambul Husin dan Barnabas Simin meraup 3.642 suara. Total suara sah 41.140 suara. Sedangkan total suara sah dan tidak sah 42.281 suara. Daftar pemilih tetap mencapai 70.430 orang. Jadi DPT 70.430 dikurangi total suara sah dan tidak sah 42.281, hasilnya 28.149 orang tidak memberikan suaranya. Ini menunjukkan kalau 28.149 golput mampu menaklukkan perolehan suara pasangan Morkes-Burhan dan Cornelis-Christiandy. (adg/har/stm/mik)
Rekapitulasi Suara Pilgub
Kayong Utara
Cornelis - Christiandy : 11.504 suara
Armyn - Fathan : 7.651 suara
Morkes - Burhanudin : 18.343 suara
Tambul - Barnabas : 3.642 suara
Suara Sah : 41.140 suara
Suara Sah + Tak Sah : 42.281 suara
DPT : 70.430 orang
Golput : 28.149 orang
Sambas
Cornelis - Christiandy : 56.552 suara
Armyn - Fathan : 44.053 suara
Morkes - Burhanudin : 132.652 suara
Tambul - Barnabas : 13.169 suara
Suara Sah : 246.426 suara
Suara Sah + Tak Sah : 250.034 suara
DPT : 421.207 orang
Golput : 171.173 orang
Kubu Raya
Cornelis - Christiandy : 84.603 suara
Armyn - Fathan : 57.675 suara
Morkes - Burhanudin : 65.167 suara
Tambul - Barnabas : 22.121 suara
Suara Sah : 229.566 suara
Suara Sah + Tak Sah : 233.383 suara
DPT : 381.412 orang
Golput : 148.029 orang
Kota Pontianak
Cornelis - Christiandy : 90.447 suara
Armyn - Fathan : 110.107 suara
Morkes - Burhanudin : 48.783 suara
Tambul - Barnabas : 13.708 suara
Suara Sah : 263.045 suara
Suara Sah + Tak Sah : 266.912 suara
DPT : 416.925 orang
Golput : 150.013 orang
Bengkayang
Cornelis - Christiandy : 83.138 suara
Armyn - Fathan : 9.590 suara
Morkes - Burhanudin : 15.431 suara
Tambul - Barnabas : 3.557 suara
Suara Sah : 111.716 suara
Suara Sah + Tak Sah : 113.509 suara
DPT : 144.166 orang
Golput : 30.657 orang
Kab. Pontianak
Cornelis - Christiandy : 46.579 suara
Armyn - Fathan : 24.883 suara
Morkes - Burhanudin : 31.928 suara
Tambul - Barnabas : 6.517 suara
Suara Sah : 109.906 suara
Suara Sah + Tak Sah : 111.562 suara
DPT : 181.327 orang
Golput : 69.765 orang
Sintang
Cornelis - Christiandy : 120.906 suara
Armyn - Fathan : 14.686 suara
Morkes - Burhanudin : 68.251 suara
Tambul - Barnabas : 10.895 suara
Suara Sah : 214.738 suara
Suara Sah + Tak Sah : 218.053 suara
DPT : 275.687 orang
Golput : 57.634 orang
Kapuas Hulu
Cornelis - Christiandy : 54.573 suara
Armyn - Fathan : 7.686 suara
Morkes - Burhanudin : 11.709 suara
Tambul - Barnabas : 54.701 suara
Suara Sah : 128.669 suara
Suara Sah + Tak Sah : 130.508 suara
DPT : 161.661 orang
Golput : 31.667 orang
Kota Singkawang
Cornelis - Christiandy : 48.378 suara
Armyn - Fathan : 28.062 suara
Morkes - Burhanudin : 17.242 suara
Tambul - Barnabas : 3.219 suara
Suara Sah : 128.669 suara
Suara Sah + Tak Sah : 130.508 suara
DPT : 161.661 orang
Golput : 31.667 orang
* Data KPU Kab/Kota
** Lima kab/kota (Ketapang, Sanggau, Sekadau, Landak, Melawi) akan pleno, Rabu (26/9)
0 komentar:
Posting Komentar