Jumat, 31 Agustus 2012

Korupsi, Tato Siap Digantung



YES RADIO, Cilacap - Sementara itu pasangan Tato Suwarto Pamuji-Akhmad Edi Susanto menyatakan siap digantung jika ternyata melakukan korupsi ketika memimpin Cilacap untuk periode 2012-2017 mendatang.
Pernyataan sikap pasangan nomor urut 2 ini disampaikan saat menggelar kampanye dialogis di rumah salah seorang warga Desa Cilempuyang- Kecamatan Cimanggu Kamis  kemarin.
Sumpah Tato-Edi ini sekaligus menjadi komitmen untuk mewujudkan pemerintahan di Cilacap yang benar-benar bersih karena korupsi hanya akan menyengsarakan rakyat.
Dalam orasinya  Tato juga siap membagikan semen untuk membangun masjid jika benar-benar kembali terpilih memimpin Cilacap.
Tato juga menyinggung soal kucuran dana dari Menkokesra yang diterima Cilacap menjelang lebaran lalu dengan angka fantastis yakni mencapai 470 milyar.
Dana ini untuk pembangunan di Cilacap sebagai bukti perjuangannya sebagai bupati Bahkan Menteri akan kembali mengalokasikan anggaran yang lebih besar jika dirinya kembali memimpin Cilacap.
Kampanye Tato-Edi diiringi aksi konvoi ratusan kendaraan baik mobil maupun sepeda motor dari gedung Golkar Jalan Perwira Cilacap.
Di Cimanggu pasangan ini disambut ratusan massa pendukungnya.
Salah satu Jurkam Tato-Edi adalah anggota DPRD Jateng dari Fraksi PAN - Agus Mustolih menyatakan semua lintas partai sepakat mendukung pencalonan pasangan ini.
Oleh karenanya ia mengajak seluruh komponen masyarakat yang memiliki hak pilih agar tidak ragu menentukan pilihan pada pasangan Tato-Edi. (idp/san/310812)
(#89 views)

0 komentar:

Posting Komentar

 

ekoqren Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates